Hai, wadoh baru posting lagi nih, wajar lah aku sibuk banget. Nah sekarang ini saya bakalan memposting tautan mengenai Vocaloid. Vocaloid adalah sebuah program yang bisa menciptakan lagu dan suara yang khas sesuai dengan karakter penyanyi, penyanyi dasar pada vocaloid itu adalah Hatsune Miku, seorang gadis aksen jepang yang cukup fasih dalam bahasa inggris, meskipun Miku sudah tidak terlalu mencolok lagi di banding karakter – karakter yang lain, tapi sebelum kalian menuju ke tingkat sulit pada program vocaloid, agan musti mulai dari si Miku dulu. Ini adalah salah satu project vocaloid 2 versi bahasa indonesia meskipun belum selesai tapi Miku lucu juga yah bahasa indonesianya.
Databse World
Senin, 23 April 2012
Whoops, postingan kali ini udah memasuki kedalaman laut, maksudnya udah masuk kebagian - bagian yang lebih dalam lagi mengenai database, yaitu Entitas dan Relasi, langsung aja.
Entitas adalah sebuah objek yang keberadaanya itu dapat dibedakan terhadap objek
lain. Sebuah
entitas memiliki beberapa atau lebih atribut. Entitas
adalah sesuatu yang ada dan dapat melaksanakan suatu kegiatan dan dapa berupa
subyek hukum tersendiri. Himpunan
entitas adalah sekumpulan entitas yang berbagi atribut yang memiliki isi yang sama.
Misalkan kita memiliki entitas Baju.
Buku tersebut terdiri dari Ukuran buku, Merk buku, dan Perancangnya. Semua
itu dinamakan Atribut Entitas. Sebuah entitas dapat dihubungkan dengan
entitas yang lain, hubungan itu disebut dengan Relasi. Ada beberapa
jenis hubungan (relasi) :
- One to One, Sebuah data pada entitas A, hanya digunakan oleh sebuah data pada entitas B.
- One to Many, Sebuah data pada entitas A, digunakan oleh banyak data pada entitas B.
- Many to Many, Banyak data pada entitas A, dapat digunakan oleh banyak data pada entitas B.
Sebuah entitas memiliki sebuah
atribut yang unik untuk membedakan entitas tersebut dengan entitas yang
lain. Atribut tersebut dinamakan Primary Key. Contoh entitas baju kan
memiliki primary key ukuran_baju. Bila entitas baju tersebut terdapat
primary key dari entitas Pemasar baju, maka primary key dari entitas
Pemasar baju tersebut Foreign Key.
Istilah dalam Database
Senin, 23 April 2012
halo agan - agan sekalian, sorry nie yah baru posting soalnya saya dalam masa - masa sibuk nih. nah postingan kali ini tidak lain dan belum ganti topik berturut turut mengenai database. seperti judulnya di atas, maap yah bahasa inggrisnya kacau artinya itu beberapa istilah - istilah dalam database yang perlu agan ketahui kalau ingin mendarat ke dunia database (cie-cie). dan istilah ini selalu anda temui pada saat membuat database karena sapa tau aja agan cuma buat database tapi ga tau apa itu. langsung aja nih, masih dikit nih yang aku tau :
- Tabel, adalah inti dari sebuah database yang dikelompokkan dalam bentuk baris dan kolom
- Basis Data, adalah sekumpulan data yang dikelompokkan, kemudian data itu diolah menjadi informasi -informasi yang kita butuhkan.
- Atribut (field), adalah ciri-ciri kualitatif yang dimiliki oleh suatu obyek, yang mencerminkan sifat-sifat dari obyek tersebut. Field menyatakan data terkecil yang memiliki makna. Istilah lain untuk field yaitu elemen data, kolom item. Contoh field yaitu nama seseorang, jumlah barang yang dibeli, dan tanggal lahir seseorang.
- Record atau Rekaman data, adalah kumpulan elemen data, atau kumpulan beberapa nilai Atribut, atau kumpulan Field-data yang mewakili satu Entitas secara lengkap. Misalnya: Entitas pegawai memiliki record: NIP, Nama, Alamat, Pangkat, Jabatan, dsb.
- Primary Key, adalah kunci secara unik untuk mengidentifikasi baris pada data.
Tutorial Aplikasi Database Melalui Command Prompt (cmd)
Senin, 13 Februari 2012
Di postingan sebelumnya saya telah mempublikasikan bagaimana membuat database dan sebagainya, tapi melalui browser anda. nah, untuk postingan kali ini saya ingin memberikan beberapa ilmu tambahan yaitu membuat database melalui cmd atau command prompt. gak sabar yah gan, silahkan nih langkah - langkahnya :
ada juga neh bagi yang malas baca, alias maennya di warnet biar ga' banyak bayar silahkan download aja filenya :
Klik disini(jiddu.com)
atau
disini(mediafire)
Panduan Membuat Database dengan XAMPP
Sabtu, 04 Februari 2012
Halo gan, kali ini saya akan bahas mengenai Panduan Aplikasi Berbasis data. yang dibutuhkan adalah program untuk membuat basis data / database yang kita pakai disini adalah XAMPP, yang perlu kita ketahui disini adalah apa itu xampp? XAMPP yaitu suatu program untuk aplikasi Web Server yang berisi PHP, MySQL, Apache dan PHPMyAdmin. Dengan program ini kita tidak dapat membuat database secara praktis beserta dengan isinya. Anda bisa mendownload xampp DISINI (untuk windows) dan DISINI (untuk Linux)
Untuk panduan membuat Database, silahkan download document PDF ini :
Langganan:
Postingan (Atom)